Tips Menggunakan Kartu Kredit secara Bijak

Abimanyu
Abimanyu

Daftar Isi

Memiliki kartu kredit untuk pertama kali biasanya membuat sebagian orang merasa senang karena bisa menggunakannya untuk berbagai kebutuhan. Namun, perlu untuk tetap memperhatikan tips menggunakan kartu kredit secara bijak di bawah ini, yang telah diulas oleh Aktiif Media.

Sebagian orang berangapan bahwa untuk mendapatkan kartu kredit itu perlu perjuangan panjang. Sehingga setelahmendapatkannya patut untuk bersenang-senang bersama teman atau siapa saja. Bahkan sampai lupa dengan sejumlah tagihan yangharus dibayarkan untuk semua barang belanjaan Anda.

Ingat! Kartu Kredit = Kartu Utang

Tidak sedikit orang yang gagal mengelola kartu kredit setelah mendapatkannya. Itu lebih dikarenakan penggunaannya yang salah tidak mengenal perhitungan yang tepat. Maka orang yang seperti ini bisa mengalami kesulitan ketika sejumlah tagihan datang. Setelah mengalami kegagalan mengelola kartu kredit pertama kalinya, biasanya akan mengajukan kembali kartu kredit berikutnya.

Kemudian mengulang kembali kegagalan yang telah dialaminya,seperti tidak belajar dari kesalahan. Tentu saja itu terdengar konyol, namun banyak orang terlilit utang akibat kartu kredit yang digunakan secara tidak bijak. Untuk itu penting rasanya memperhatikan tips menggunakan kartu kredit secara bijak agar tidak kembali mengulangkesalahan.

Orang-orang yang gagal dalam mengelola kartu kredit biasanya menggunakan kartu kredit 2-3 kartu sekaligus. Akhirnya orangitu menjadi sulit dan tidak bisa keluar dari masalah utang yang dihadapinya.

Sejak awal, bisa disadari dengan baik bahwa transaksi menggunakan kartu kredit merupakan utang. Artinya Anda bisa menggunakannya hanya untuk keperluan yang sangat penting dan memiliki sejumlah dana untuk membayar tagihannya nanti.

Tips Menggunakan Kartu Kredit secara Bijak

Menggunakan kartu kredit harus disertai dengan komitmen kuat untuk menggunakannya secara bijak.

Pilih Kartu Kredit yang Tepat

Setiap kartu kredit memiliki manfaat dan kelebihan masing-masing yang berbeda. Dengan begitu Anda bisa memilih dan menggunakan salah satu kartu kredit yang sesuai kebutuhan. Untuk Anda yang sering bepergian ke luar kota, maka sebaiknya gunakan kartu kredit agar memudahkan transaksi, reservasi hotel hingga pembelian tiket pesawat.

Tidak Perlu Banyak Memiliki Kartu Kredit

Pengguna layanan kartu kredit sebaiknya hanya memiliki satu kartu saja, hal ini agar tagihannya lebih jelas dan mudah dibayar. Namun jika benar-benar membutuhkannya, Anda bisa memiliki kartu kredit tidak lebih dari 2 kartu.

Jaga Data Kartu Kredit

Tips menggunakan kartu kredit secara bijak yang ketiga adalah menjaga data diri kartu kreditnya. Kartu kredit sangat rentan terhadap berbagai tindak kejahatan, terutama pembobolan yang sering terjadi. Untuk itu sangat penting menjaga kerahasiaan data kartu kredit Anda dari siapapun tanpa terkecuali.

Gunakan di Tempat yang Tepat

Maksudnya gunakan kartu kredit di tempat yang tepat pada saat yang tepat juga. Hanya untuk hal-hal yang dibutuhkan, jangan memanfaatkan penawaran diskon tanpa membutuhkan barangnya. Tertarik terhadap berbagai penawaran justru bisa membuat berbagai transaksi terjadi meski tidak membutuhkan, ini artinya melakukan pemborosan.

Hindari Tarik Tunai

Terakhir tips menggunakan kartu kredit secara bijak yaitu tidak melakukan tarik tunai. Kartu kredit tentu berbeda dengan kartu debit, Anda tidak bisa melakukan tarik tunai ketika membutuhkannya di mesin ATM. Setiap transaksi penarikan tunai dari kartu kredit akan dikenakan biaya penarikan sebesar 4% atau minimal Rp50.000,00. Pertimbangkan kembali ketika Anda ingin melakukan penarikan dana secara tunai dari kartu kredit. Sangatdisayangkan biaya yang dikeluarkannya cukup besar.

Baca juga: Cara Mengelola Ekonomi Keluarga saat Pandemi

Kelebihan Menggunakan Kartu Kredit

Tidak dapat dipungkiri tips menggunakan kartukredit secara bijak memang harus dilakukan. Dalam hal penggunaannya, kartu kredit memiliki kelebihan yang bisa dimaksimalkan.

Bisa Menggunakan Dana yang Lebih Besar dari yang Dimiliki

Kelebihan dari kartu kredit itu yakni penggunanya bisa mendapatkan pinjaman secara instan meskipun nilainya lebih besar dari dana yang ada dalam rekeningnya. Kartu kredit memberikan kesempatan untuk penggunanya meminjam uang dari Bank kapanpun tanpa melewati proses pengajuan yang memakan waktu.

Mempermudah Transaksi Online dan Offline

Kartu kredit bisa memberikan kemudahan dalam bertransaksi online ataupun offline. Apalagi jika Anda berbelanja dengan harga yang besar, tidak mungkin membawa uang dalam jumlah yang besar. Dengan Menggunakan Kartu Kredit menjadi lebih praktis.

Banyak Promosi ketika Transaksi

Fasilitas promo biasanya banyak ditawarkan bagi para pengguna kartu kredit, bisa berbentuk cashback atau potongan harga. Promo tersedia di setiap merchant atau toko yang bekerja sama dengan penerbit kartu.

Sisi Negatif dari Kartu Kredit

Meskipun Tips menggunakan kartu kredit secara bijak bisa dilakukan secara disiplin agar tidak merugikan, tetap saja ada sisi negatif dari Kartu Kredit.

Syarat Pengajuannya Sangat Ketat

Umumnya bank menerapkan syarat yang ketat bagi nasabah yang ingin mengajukan atau memiliki kartu kredit sebagai alat transaksi. Salah satu syarat pengajuan kredit adalah besar minimal penghasilan, jenis pekerjaan, domisili, dan persyaratan lainnya.

Biaya Bunga yang Mahal

Bunga kartu kredit di Indonesia rata-rata sebesar 2,25% dan per tahunnya mencapai 27%. Jelas lebih besar dibandingkan dengan jenis kredit lainnya seperti KPR yang hanya di bawah 10% per tahun.

Besarnya Denda Keterlambatan Pembayaran

Apabila pengguna kartu kredit telat membayar tagihan, biasanya akan dikenakan biaya denda keterlambatan. Untuk besarnya yakni 3% dari total tagihan serta dikenakan resiko bunga transaksi yang tidak sedikit.

Menimbulkan Hasrat Berperilaku Konsumtif

Karena banyak promo diskon, potongan harga hingga cashback, biasanya menimbulkan hasrat keinginanberbelanja. Padahal belum benar-benar membutuhkan barang yang dimaksud itu.

Oleh karena itu tips menggunakan kartu kredit secara bijak ini sangat penting diperhatikan. Apalagi jika sudah mempertimbangkana sisi negatif dari penggunaan kartu kredit

EkonomiFinansialKartu Kredit

Abimanyu

Tidak semua orang yang mengembara tersesat.